Ilham - Call / WA +6281267 45797...........

Hal yang Harus Diperhatikan Ketika Melihat Bunga Raflesia Arnoldii

 

 Rafflesia-Arnoldii-Mekar-di-hutan-Nagari Saniangbaka-Ade Yuandha(@Ade_Yuandh)

 

View Original

 

HALONUSA.COM – Bunga Raflesia merupakan flora endemik yang memperoleh status sebagai Puspa Langka di negara Indonesia . Oleh sebab itu ada hal yang harus kamu perhatikan ketika melihat bunga Raflesia Arnoldii.

 

Kelangkaannya membuat bunga ini harus mendapatkan perlakuan dengan perhatian khusus, baik dari wisatawan yang melihat atau pun dari masyarakat sekitar.

 

Karena penyebab terbesarnya kelangkan bunga Raflesia ini adalah manusia yang tidak tahu akan perlakuan hidup si Puspa Langka sebagai habitat alami terbesar di Indonesia.

 

Secara biologis kehidupan bunga Raflesia bergantung tumbuh kepada inangnya dari jenis Tetrastigma tertentu. Kemudian Rafflesia menyerap nutrisi hasil fotosintesis dari jaringan tumbuhan inangnya melalui Haustorium.

 

Dengan fase pertumbuhan bunga yang membutuhkan waktu kurang lebih  sembilan bulan. Namun, masa mekarnya hanya 5 sampai 7 hari, kemudian akan layu perlahan dan mati..

Berdasarkan penjelasan di Indonesia Biodiversity Strategi and Action Plan 2015 – 2020. Diterbitkan oleh Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/BAPPENAS 2016. Flora unik ini diketahui hidup di daerah hutan tropis dan eksokarst.

 

Bunga Rafflesia juga merupakan tanaman yang dilindungi. Sesuai dengan Undang-undang No.5/1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan Ekosistem serta PP No.7/1999 tentang Pengawetan Tumbuhan dan Satwa Liar.

 

Berikut hal yang harus kamu perhatikan ketika melihat bunga Raflesia Arnoldi. Simak selengkapnya.

 

Kontak Fisik dengan Bunga Rafflesia

Penasaran dengan bunga Rafflesia Arnoldii dan bermaksud untuk menyentuhnya? Sebaiknya urungkan niat kamu.

Siapapun tidak diperkenankan untuk menyentuh bunga langka ini. Pasalnya, tangan kita membawa bakteri yang bisa mempengaruhi pertumbuhan bunga.

Kondisi ini sama dengan ketika kita melihat hewan langka. Kita tidak dianjurkan untuk menyentuh hewan tersebut karena tangan kita mungkin membawa bakteri yang justru dapat menyebabkan hewan itu terinfeksi.

Jadi, boleh-boleh saja jika ingin mengambil foto bunga langka ini.

Akan tetapi, jangan sesekali untuk coba menyentuhnya demi kenyamanan bersama, ya.

 

Melihat Bunga Rafflesia Terlalu Dekat

Melanjutkan poin sebelumnya, ketika melihat Bunga Rafflesia Arnoldii hendaknya kita menjaga jarak agar tidak terlalu dekat dengan bunga itu.

Lihat bunga tersebut dari jarak 5 meter atau lebih. Ketika inangnya masih muda, jarak 5 meter sudah tergolong aman.

 

Namun, jika inangnya tua akarnya bisa tumbuh lebih dari jarak 5 meter.

Di tempat budidaya bunga Rafflesia umumnya sudah dipasang pagar pembatas untuk menjaga jarak pengunjung dengan bunga atau inangnya.

Keberadaan pagar ini diharapkan dapat menanggulangi kerusakan atau kematian bunga akibat pengunjung berada terlalu dekat dengan inang atau bunga padma raksasa.

 

Menginjak dan Duduk di Inangnya

Bunga Rafflesia sangat bergantung hidup dengan inangnya yang merupakan tumbuhan anggur hitam yang menjalar.

 

Apabila bagian akar inangnya rusak, maka kondisi tersebut akan mengganggu pertumbuhan bunga bangkai ini, bahkan membuatnya mati.

Banyak orang tak sadar bahwa mereka menginjak atau menduduki inang Rafflesia Arnoldii.

Ketika asyik mengambil foto dari bunga tersebut, tanpa mereka sadari kakinya telah menginjak akar inangnya.

 

Oleh karena itu, jaga jarak kamu ketika hendak melihat atau mengambil foto bunga langka ini. Jangan sampai ketidaksengajaan kita justru merusak bunga tersebut.

 

Memetik Bunga Rafflesia Arnoldii

Walaupun di tempat penangkaran bunga Rafflesia Arnoldii ini pasti ada staf yang menjaga ketat, tapi tentu saja butuh kesadaran dari pengunjung untuk tidak melakukan pengambilan atau pengrusakan pada bunga.

Jadilah pengunjung yang bijaksana untuk tidak mengambil atau memetik bunga bangkai ini.

Sekali kamu memetik bunga ini, percayalah hal tersebut justru akan membuat bunganya mati dan tidak bisa tumbuh lagi.

Pengambilan bunga langka di tempat penangkaran juga berpotensi membawa pelakunya ke jalur hukum.

 

Bila merusak tanaman pidana berdasar Undang-undang Nomor 5 tahun 1990 tentang KSDAE dengan ancaman hukuman lima tahun penjara dan denda Rp100 juta.

Oleh karena itu, sebaiknya kagumi saja bunganya dari jauh tanpa berusaha memilikinya.

Ketika datang ke tempat penangkaran untuk melihat bunga Rafflesia Arnoldii dari dekat, ingatlah untuk selalu menghindari hal-hal di atas.

Jadilah pengunjung yang baik dengan turut membantu melestarikan kehidupan bunga langka ini. (*)

 

 



Abadi tours Bukittinggi
 
  
Berkas:WhatsApp logo-color-vertical.svg - Wikipedia bahasa Indonesia,  ensiklopedia bebas    Instagram Logo Vectors Free Download    Facebook Logos PNG images free download    logo twitter – HIMAFIS UB    Logo Messenger realistic icon on transparent PNG - Similar PNG    Kumpulan Gambar Logo YouTube Lengkap - 5minvideo.id